0%
logo header
Kamis, 16 Oktober 2025 17:11

Sinergi Pemprov dan Pemkab Pinrang, Infrastruktur dan UMKM Dapat Dukungan Nyata

Niko
Editor : Niko
Bupati Pinrang H. A. Irwan Hamid, S.Sos dari Gubernur Sulawesi Selatan A. Sudirman Sulaiman.
Bupati Pinrang H. A. Irwan Hamid, S.Sos dari Gubernur Sulawesi Selatan A. Sudirman Sulaiman.

IDMEDIA.ID, PINRANG – Upaya Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam meningkatkan infrastruktur jalan guna mendukung kelancaran aktivitas ekonomi masyarakat mendapat perhatian khusus dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Hal ini ditandai dengan penyerahan secara simbolis bantuan keuangan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan kepada Pemerintah Kabupaten Pinrang yang diterima langsung oleh Bupati Pinrang H. A. Irwan Hamid, S.Sos dari Gubernur Sulawesi Selatan A. Sudirman Sulaiman, di Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, Kamis (16/10/2025).

Bantuan ini menjadi wujud dukungan nyata Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terhadap pembangunan ruas jalan prioritas di Kabupaten Pinrang.

Baca Juga : Bupati Pinrang Irwan Hamid Temui Menteri Pertanian, Dorong Produktivitas dan Kesejahteraan Petani

Peningkatan infrastruktur tersebut diharapkan mampu memperlancar arus barang dan jasa, mempercepat mobilitas masyarakat, serta menggerakkan sektor ekonomi daerah.

Selain untuk infrastruktur, bantuan ini juga diarahkan untuk mendukung promosi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Pinrang agar memiliki ruang lebih luas dalam memperkenalkan produk unggulan daerah serta memperluas pasar ke tingkat yang lebih tinggi.

Bupati Irwan Hamid mengungkapkan apresiasi dan rasa terima kasihnya atas perhatian besar Pemerintah Provinsi terhadap pembangunan di Kabupaten Pinrang.

Baca Juga : Bupati Pinrang Koordinasi DAK Kesehatan 2026 di Kemenkes RI

“Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat Pinrang. Peningkatan ruas jalan akan memperlancar aktivitas ekonomi masyarakat, membuka akses antarwilayah, serta memperkuat konektivitas daerah dalam mendukung pertumbuhan ekonomi,” ujar Bupati Irwan.

Lebih lanjut, Bupati Irwan menambahkan bahwa perhatian terhadap sektor UMKM juga menjadi langkah penting dalam memperkuat perekonomian daerah.

“UMKM adalah tulang punggung ekonomi masyarakat. Dengan adanya dukungan dari pemerintah, kami yakin pelaku UMKM di Pinrang dapat semakin berkembang, meningkatkan daya saing, dan menciptakan lapangan kerja baru,” jelasnya.

Baca Juga : Bupati Irwan Hamid Dorong Pembangunan TPST, Wujudkan Pinrang Bebas Sampah

Dirinya berharap sinergi antara Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Provinsi dapat terus terjalin, agar setiap program pembangunan yang dijalankan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Pembangunan jalan dan dukungan bagi UMKM bukan hanya proyek fisik atau ekonomi semata, tapi wujud komitmen bersama untuk menciptakan kesejahteraan masyarakat Pinrang yang lebih merata,” tutup Bupati Irwan.

Redaksi Idmedia.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@idmedia.id atau Whatsapp +62 852-9841-2010