0%
logo header
Minggu, 28 April 2024 21:13

Main di Olimpiade, Shin Tae-yong: Inilah Waktunya, Indonesia!

Enal
Editor : Enal
Shin Tae-yon.(F-INT)
Shin Tae-yon.(F-INT)

IDMEDIA.ID, JAKARTA – Shin Tae-yong menegaskan inilah waktunya untuk sepakbola Indonesia bisa tampil di Olimpiade.

Pria asal Korea Selatan itu juga tak merasa tekanan dan menikmati setiap momen.

Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan berlangsung di Abdullah bin Khalifa dalam semifinal Piala Asia U-23, Senin (29/4/2024) malam WIB.

Baca Juga : Pelatih Timnas Irak U-23 menilai pertandingan melawan timnas Indonesia menjadi yang tersulit sepanjang turnamen

Pemenang di laga ini bakal memastikan diri tampil di Olimpiade Paris 2024.

Sepakbola Indonesia sudah lama tidak tampil di Olimpiade. Terakhir kali Indonesia ikut serta di ajang bergengsi itu pada 68 tahun silam, saat Olimpiade Melbourne 1956.

“Maaf, sesungguhnya saya tidak tahu tentang Indonesia tampil di Olimpiade Melbourne 1956. Namun, ini waktunya Indonesia untuk bisa tampil di Olimpiade,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers.

Baca Juga : STY Minta Maaf Rusak Rekor Korea Tampil di Olimpiade: Ini Demi Mengangkat Indonesia

“Saya tidak merasa tertekan. Kami menikmati momen dan sekali lagi, inilah waktunya Indonesia untuk tampil di Olimpiade,” tegasnya.

Redaksi Idmedia.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@idmedia.id atau Whatsapp +62 852-9841-2010