0%
logo header
Jumat, 19 Juli 2024 22:44

Kakek 75 Tahun Tewas Tertabrak Kereta Api Trans-sulawesi di Barru

Niko
Editor : Niko
Kakek 75 Tahun Tewas Tertabrak Kereta Api Trans-sulawesi di Barru

IDMEDIA.ID, BARRU– Yali kakek (75) tewas tertabrak Kereta api Trans-Sulawesi di kampung Bujung Pala Dusun Coppeng-Coppeng, Desa Pancana, Kabupaten Barru, Sulawesi-Selatan (Sulsel) Jumat (19/7/24) sore tadi.

Dari data yang kami peroleh kakek tersebut tertabrak kereta api di kilo meter 76+200 dari arah stasiun Mandai Maros menuju Garongkong Barru.

Baca Juga : HGN 2024, Bupati Barru Suardi Saleh Ikut Jalan Sehat bersama Ribuan Guru

Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polres Barru IPTU Musmulyadi saat dikonfirmasi mengatakan korban diduga tertabrak saat hendak menuju kebun miliknya.

Menurut keterangan anak korban Ramli, kakeknya kemungkinan tertabrak saat hendak menuju kebun miliknya untuk menebang pisang.” katanya.

Lanjut Dia Katakan, Korban ditemukan pertama kali oleh petugas sicurity AJ dan UR usai mendapatkan kabar dari masinis inisial RF bawah ada seorang warga tertabrak kereta.

Baca Juga : Tanam Jagung di Kecamatan Tanete Riaja, Bupati Barru Suardi Saleh Harap Hasil Panen Meningkat

“Menurut saksi awalnya dapat kabar dari masinis bawah ada warga tertabrak kereta. Akhirnya kami diminta untuk melakukan pengecekan disekitar TKP (Tempat Kejadian Perkara).” tandas Mantan Kasat Lantas Bantaeng .

 

Redaksi Idmedia.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@idmedia.id atau Whatsapp +62 852-9841-2010