IDMEDIA.ID, MAKASSAR – Rusia menambahkan nama Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky ke dalam daftar buronannya. Ukraina lalu merespons tindakan Rusia itu dan menyebutnya sebagai tanda ‘keputusasaan’.
Nama Zelensky muncul pada hari Sabtu di daftar ‘orang yang dicari’ Kementerian Dalam Negeri Rusia. Situs itu merupakan database online yang berisi dugaan penjahat yang dicari oleh pihak berwenang Rusia.
Dikatakan bahwa pemimpin Ukraina itu dicari berdasarkan pasal hukum pidana, tanpa memberikan rincian lebih lanjut.
Baca Juga : Rusia Denda Google 20 Desiliun Dolar AS, Bikin Bangkrut?
Hingga kini belum ada komentar langsung dari pejabat Rusia mengenai alasan nama Zelensky dimasukkan ke dalam daftar tersebut.
Rusia telah memasukkan beberapa nama politisi asing dan tokoh masyarakat ke dalam daftar orang yang dicari. Jumlah nama-nama tersebut mencapai puluhan ribu.
Nama Komandan Angkatan Darat Ukraina, Oleksandr Pavliuk, dan mantan presiden Ukraina Petro Poroshenko juga muncul di database online pada hari Sabtu.